Seluruh perusahaan yang sedang menjalankan bisnisnya, tentunya memiliki para pekerja yang berbakat dan bertalenta. Karyawan yang berbakat tersebut berguna untuk membantu perusahaan dalam mencapai tujuan bisnisnya.
Salah satu metode yang cukup banyak dilakukan oleh perusahaan untuk mendapatkan tenaga kerja dengan kualitas terbaik adalah dengan melalui talent pool software.
Penerapan talent pool software akan membantu perusahaan dalam mengumpulkan informasi mengenai kandidat karyawan yang berkualitas. Sehingga perusahaan dapat memperbesar potensi untuk mendapatkan tenaga kerja dengan kualitas tinggi.
Untuk itu, artikel dari LinovHR berikut ini akan menjelaskan mengenai manfaat talent pool software dan bagaimana memilih software yang terbaik. Simak ulasannya berikut ini ya!
Apa Manfaat Menggunakan Talent Pool Software?
Talent pool software akan membantu pihak manajemen untuk menyimpan database kandidat secara lengkap sehingga akan memudahkan perusahaan dalam melakukan pencarian kandidat yang berkualitas.ย
Untuk itu, berikut adalah beberapa manfaat yang bisa didapatkan apabila menggunakan talent pool software, antara lain:
1. Mengurangi Tugas Repetitif
Salah satu manfaat dari penggunaan software talentpool adalah kemampuannya untuk mengotomatisasi dan mengurangi tugas repetitif yang ada dalam proses rekrutmen.
Dengan software ini, Anda dapat mengatur respons otomatis terhadap kandidat, menjadwalkan wawancara, dan mengirimkan pembaruan ke kandidat terkait dengan kelanjutan proses rekrutmen. Ini tentunya mengurangi beban kerja tim rekrutmen serta memberi lebih banyak waktu untuk fokus pada aspek strategi perekrutan.
Dengan pengotomatisasian tugas-tugas repetitif, Anda juga dapat memastikan proses rekrutmen yang konsisten dan efisien.
2. Menciptakan Koneksi yang Berarti
Dengan menciptakan dan mengelola kumpulan bakat potensial, Anda memiliki kesempatan untuk terlibat dengan mereka secara teratur dan membangun hubungan yang lebih dari sekadar satu lowongan pekerjaan saja.
Talent pool software membantu Anda mengirimkan pesan email dan SMS yang dipersonalisasikan untuk mereka. Hal ini dapat membantu untuk memupuk bakat dan membantu kandidat tetap terlibat meskipun perusahaan sedang tidak membuka lowongan.
Lebih jauh, ini dapat membantu Anda membangun komunitas kandidat potensial yang tertarik dengan perusahaan dan peluang yang akan Anda berikan.
3. Membantu dalam Segmentasi Kandidat
Talent pool software dapat menjadi alat yang sangat baik untuk mensegmentasi kumpulan kandidat dan memberikan strategi perekrutan yang ditargetkan.
Dengan mengumpulkan dan melacak data tentang kandidat, Anda dapat membuat segmen yang ditargetkan berdasarkan faktor seperti keterampilan, pengalaman, pendidikan, dan lokasi.
Segmen ini memungkinkan Anda menyampaikan pesan khusus yang relevan pada setiap kandidat, sehingga meningkatkan keterlibatan mereka.
Pendekatan perekrutan yang ditargetkan ini akan menghemat waktu dan sumber daya tim sekaligus meningkatkan kualitas talent pool Anda.
Fitur Apa Saja yang Perlu Ada dalam Talent Pool Software
Adapun fitur yang perlu ada dalam talent pool software adalah sebagai berikut:
1. Fitur Pelacakan dan Rekrutmen
Fitur ini bisa mengotomatiskan seluruh proses rekrutmen karyawan menjadi lebih efektif dan efisien. Fitur ini berguna memberikan umpan balik dan informasi kepada kandidat yang diterima dan juga yang tereliminasi.
1. Database Terpusat
Perusahaan bisa menyeleksi dengan detail data para kandidat, mulai dari kategori pekerjaan, deskripsi pekerjaan, pengalaman dan persyaratanย kandidat yang sesuai dengan kebutuhan.
2. Filter Pencarian
Fitur bisa dimanfaatkan untuk mempercepat proses pencarian kandidat yang berkualitas. Seperti penggunaan tag pada kandidat, yang memungkinkan perusahaan bisa mencari posisi yang dibutuhkan, lokasi dan tanggal secara lebih cepat.
3. Mendapatkan Pandangan yang Lebih Jelas Mengenai Rekrutmen
Dengan menggunakan fitur ini dalam talent pool software, perusahaan bisa melakukan proses rekrutmen secara real time. Sehingga perusahaan bisa mendapatkan pandangan yang lebih jelas untuk melakukan rekrutmen.
4. Memiliki Deteksi Duplikasi yang Efektif
Duplikasi lamaran bisa saja terjadi, ketika mengalami hal ini maka database talentpool menjadi berantakan. Tapi hal ini tidak lagi perlu Anda khawatirkan karena software talent pool sudan dilengkapi dengan deteksi duplikat data secara otomatis.
5. Candidate Tagging
Fitur ini memungkinkan HR untuk menandai kandidat potensial dan mengakses segala data mereka dengan mudah.
Baca Juga: Atasi Masalah Rekrutmen dengan HR Recruitment Software
Apa yang Harus Dipertimbangkan dalam Memilih Talent Pool Software?
Saat Anda ingin menggunakan talent pool software ada beberapa hal yang perlu Anda pertimbangkan. Hal ini penting karena tidak semua software itu sama, Anda harus menyesuaikan software tersebut dengan kebutuhan bisnis Anda.
Berikut ini beberapa hal yang bisa Anda pertimbangkan ketika ingin memilih software talent pool.
1. Buat Daftar Requirements
Dengan membuat daftar requirements dan persyaratan di talent pool software perusahaan bisa dengan mudah untuk mengkategorisasikan posisi-posisi yang sedang dicari atau dibutuhkan oleh perusahaan.
2. Melibatkan Para Pemangku Kepentingan
Setelah membuat beberapa persyaratan, langkah selanjutnya adalah berkonsultasi dengan pihak HRD dan pemangku kepentingan.
3. Prioritaskan Requirements dan Fitur
Prioritaskan beberapa fitur dan requirements yang dibutuhkan perusahaan. Hal ini akan berguna untuk menyesuaikan database kandidat dengan talent pool management software, sehingga data tersebut bisa digunakan dan disimpan dengan baik.
4. Membuat Laporan Akhir
Buatlah laporan berdasarkan masukan yang telah dikumpulkan. Bagikan dan tinjau informasi tersebut untuk mengidentifikasi persyaratan yang menjadi prioritas utama perusahaan.
5. Membandingkan Beberapa Vendor
Dengan membandingkan beberapa vendor, perusahaan bisa mendapatkan referensi untuk memilih vendor mana yang paling sesuai untuk kebutuhan perusahaan.
Baca juga: Talent Pool Management dan Manfaatnya Bagi Perusahaan
Kelola Kandidat Lebih Baik dengan Talent Pool Software LinovHR
Talent pool software tentu saja akan membantu perusahaan dalam membangun database kandidat potensial yang bisa digunakan di kemudian hari.
Sistem ini akan mempermudah kinerja para praktisi HR dalam menemukan kandidat dengan cepat dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
Adanya talent pool ini akan mempercepat proses rekrutmen serta mengurangi cost per hire dalam proses rekrutmen. Tugas HR pun menjadi lebih ringan dengan tidak perlu lagi mengerjakan tugas-tugas repetitif.
Bila Anda, menginginkan software talent pool yang lebih dari sekadar bisa diandalkan untuk talent pool, Aplikasi Rekrutmen dari Software HRIS LinovHR adalah jawabannya.
Aplikasi Rekrutmen LinovHR dapat dimanfaatkan HR sebagai talent pool para kandidat potensial. Lalu ada juga fitur Library yang menyimpan master data terkait proses rekrutmen.
Lalu, untuk mendukung perencanaan rekrutmen yang lebih matang, aplikasi ini juga sudah dilengkapi dengan fitur Manpower Planning untuk merencanakan posisi, kompetensi, dan kapan perekrutan dibuka.
Tersedia juga fitur Stage yang membantu untuk mengatur apa saja tahapan yang harus dilalui dalam proses rekrutmen.
Dengan Aplikasi Rekrutmen LinovHR, perusahaan bukan hanya dapat memiliki talent pool berkualitas tapi juga memiliki recruitment management yang efektif dan efisien.
Oleh karena itu, beralihlah untuk menggunakan Aplikasi Rekrutmen LinovHR untuk seluruh kemudahaan dalam pengelolaan kandidat!