7 Manfaat Aplikasi Database Karyawan LinovHR untuk Perusahaan

.

Newslater

Newsletter

Isi Artikel

Bagikan Artikel Ini :

Aplikasi Database Karyawan
Isi Artikel

Sebuah perusahaan yang baik harusnya memiliki penyimpanan dan pengelolaan database karyawannya dengan baik pula. Hal tersebut penting sebagai bentuk manajemen Sumber Daya Manusia (SDM) untuk kemudahan administrasi personalia karyawan. Meskipun terlihat sepele, tapi pengelolaan database ini juga perlu ketelitian. Apalagi jika masih dilakukan secara manual, pengelolaan database karyawan justru kerap tidak efisien dalam hal waktu.

Adanya database yang terpisah-pisah menjadi sebuah kendala karena seringkali selisih sehingga membutuhkan waktu untuk memverifikasinya. Selain itu kendala tidak terintegrasinya sistem antar bagian menyebabkan data yang dimiliki tidak real time dan terjadi duplikasi kegiatan entry data sehingga pengambilan keputusan menjadi lambat.

 

Baca Juga: Keuntungan Menggunakan Aplikasi Pengelolaan Data Karyawan

 

A.     Aplikasi Database Karyawan

Namun kondisi sudah berubah dimana segala hal sudah bisa dilakukan dengan bantuan teknologi. Begitupun dengan pengelolaan database karyawan yang kini bisa dilakukan secara otomatis melalui aplikasi atau perangkat lunak. Dengan bantuan aplikasi, pengelolaan database karyawan menjadi lebih efektif dan efiisien dalam segala hal.

 

B.     Aplikasi Database Karyawan LinovHR

LinovHR menjadi salah satu software yang menyediakan aplikasi database karyawan. Melalui aplikasi database karyawan, semua data karyawan bisa ditemukan dengan mudah, cepat, dan akurat. Tampilannya mudah dipahami dan fitur yang disajikan lengkap.

Penggunaan aplikasi database karyawan LinovHR sendiri memiliki tujuh manfaat untuk perusahaan terkait dengan pengelolaan sumber daya manusia yang dimiliki. Berikut ketujuh manfaat tersebut.

 

1.   Detail Informasi Karyawan yang Super Lengkap

Hanya dengan satu aplikasi, semua data karyawan bisa dimasukkan secara cepat dan mudah. Aplikasi database karyawan yang disediakan LinovHR akan membantu admin mengelola secara terperinci informasi dan data diri karyawan perusahaan, mulai dari personal detail, posisi dan tanggung jawab, komponen gaji dan tunjangan, riwayat pendidikan, riwayat penghargaan atau sanksi perusahaan, presensi, pengalaman kerja, hingga aset perusahaan yang diterima. Hal ini tentu akan mengefektifkan pekerjaan HRD atau pihak yang membutuhkan untuk berbagai keperluan.

 

2.   Memantau Riwayat Absensi Karyawan

Riwayat kehadiran karyawan menjadi informasi yang sangat penting untuk manajemen HR karena hal tersebut merupakan salah satu faktor yang ada di dalam penilaian kinerja karyawan. LinovHR memudahkan manajemen dalam mendokumentasikan riwayat absen dari masing-masing karyawan secara otomatis.

 

3.    Mengemat Biaya Perangkat

Dengan menggunakan database karyawan LinovHR dengan sistem terpusat, maka masing-masing divisi tidak lagi memerlukan perangkat untuk menyimpan database. Ini artinya, perusahaan bisa menghemat biaya perangkat dan mengoptimalkan pendanaan untuk hal produktif lain.

 

4.    Konsistensi Data

Dikarenakan database karyawan bersifat tunggal, artinya membuat daya menjadi lebih konsisten. Perbedaan atau inkonsistensi data yang mungkin terjadi ketika penyimpanan dilakukan secara manual bisa diminimalisir. Setiap divisi yang memerlukan data karyawan juga dapat mengolahnya secara tepat karena bersumber dari data yang sama. Tidak perlu lagi menghabiskan waktu untuk validitas data dan sebagainya.

Data yang konsisten ini juga penting dalam kondisi darurat. Eksekutif perusahaan dapat mempertanggungjawabkan keputusan yang mereka buat karena sumber data yang mereka ambil juga sudah dipastikan valid.

 

5.    Dapat Diakses Kapanpun dan Dimanapun

Karena berbasis online, aplikasi database karyawan LinovHR memungkinkan pihak yang memerlukan data mengaksesnya kapanpun dan dimanapun. Namun begitu, proteksi data penting tetap bisa dilakukan sehingga tetap ada kontrol akses. Hal ini penting untuk meningkatkan keamanan data dan menghindari kebocoran data karena penyalahgunaan oknum tak bertanggung jawab.

 

Baca Juga: Proses Integrated Talent Management yang Diterapkan dalam Perusahaan

 

6.    Keamanan Data

Sebagaimana yang sudah diungkap sebelumnya, dengan adanya proteksi akses menjadikan keamanan data tetap bisa terjamin. Sistem penyimpanan database karyawan LinovHR memiliki kontrol pengguna seperti dalam memberikan izin kepada pengguna hanya tergantung atas kebutuhannya masing-masing saja.

 

7.    Memudahkan Penyusunan Format Standar

Menggunakan aplikasi terpusat berarti menjadikan penyusunan format menjadi seragam dan terstandar. Aplikasi database karyawan LinovHR akan memudahkan pencari data karena sudah tersetruktur dengan format yang mudah dipahami.

 

Melalui manfaat yang ada di dalam Software Database Karyawan LinovHR, aktivitas anda sebagai manajemen HR, baik yang bersifat administratif maupun strategis dapat dengan mudah untuk dilakukan. Dapatkan informasi yang lebih lengkap mengenai fitur Aplikasi Database Karyawan LinovHR Online di sini.

Tentang Penulis

Picture of Admin LinovHR
Admin LinovHR

Akun Admin dikelola oleh tim digital sebagai representasi LinovHR dalam menyajikan artikel berkualitas terkait human resource maupun dunia kerja.

Bagikan Artikel Ini :

Related Articles

Newslater

Newsletter

Tentang Penulis

Picture of Admin LinovHR
Admin LinovHR

Akun Admin dikelola oleh tim digital sebagai representasi LinovHR dalam menyajikan artikel berkualitas terkait human resource maupun dunia kerja.

Artikel Terbaru

Telusuri informasi dan solusi HR di sini!

Subscribe newsletter LinovHR sekarang, ikuti perkembangan tren HR dan dunia kerja terkini agar jadi yang terdepan di industri

Newsletter