Rekomendasi Sistem Absensi Sidik Jari Berbasis Mobile

.

Newslater

Newsletter

Isi Artikel

Bagikan Artikel Ini :

sistem absensi sidik jari
Isi Artikel

Kehadiran karyawan merupakan hal yang penting bagi perkembangan suatu bisnis dalam perusahaan. Umumnya, perusahaan menggunakan beragam sistem absensi dalam memenuhi kebutuhannya. Seperti salah satunya yaitu sistem absensi sidik jari.

Dengan menggunakan sistem absensi seperti itu, maka karyawan hanya perlu menggunakan sidik jarinya untuk mencatat waktu kehadiran atau pulang kerja. Data yang diinput nantinya akan diolah oleh pihak personalia sebagai salah satu komponen dalam penggajian.

Namun, sistem absensi tidak hanya mengandalkan sidik jari saja, melainkan terdapat beberapa jenis mesin absensi yang sering digunakan.

Artikel LinovHR ini akan membahas macam-macam jenis mesin absensi serta rekomendasi sistem absensi sidik jari yang tepat untuk Anda.

 

Perkembangan Macam-Macam Mesin Absensi

Pencatatan kehadiran yang baik tidak dapat dipungkiri lagi menjadi syarat dalam mengelola bisnis yang pantas. Oleh karena itu, setiap perusahaan yang memiliki sejumlah karyawan akan memanfaatkan mesin absensi untuk mencatat kehadiran karyawannya secara akurat.

Dalam bidang HR, mesin absensi termasuk yang paling banyak mengalami perkembangan. Pada awal kemunculannya, kita mengenal mesin absensi manual.  Salah satu jenis mesin absensi manual yang banyak digunakan adalah absen ceklok

Mesin ini akan mengeluarkan bunyi “ceklok” ketika karyawan memasukkan kartu ke dalamnya. Namun, saat ini mesin absensi manual semakin ditinggalkan karena sudah dianggap tertinggal zaman.

Lalu berkembang lagi mesin absensi magnetic card yang merupakan penggabungan antara mesin absensi digital dan mesin absensi kartu manual. Karyawan hanya perlu membawa kartu ID mereka untuk melakukan absen. Kemudian mesin akan mencatat jam kehadiran secara otomatis dan akurat.

Kekurangan yang biasanya ditemui dalam mesin absensi ini adalah biaya perawatannya yang tergolong mahal.

Selanjutnya mesin absensi pun beralih menggunakan web. Di mana semua pencatatan kehadiran karyawan dapat dilakukan melalui jaringan internet. Sehingga, data yang dihasilkan dapat dilihat secara real-time.

Pemeliharaan sistem absensi berbasis web juga tergolong lebih murah dibandingkan dengan mesin absensi yang lainnya.

Dari semua jenis mesin absensi, bisa dikatakan sistem absensi sidik jari-lah yang tidak lekang oleh zaman. Hal ini memang karena penggunaannya yang simple di mana karyawan hanya perlu menempelkan sidik jarinya pada mesin absensi.

Bahkan, saat ini sistem absensi sidik jari sudah berbasis mobile. Sehingga, memungkinkan karyawan melakukan absensi sendiri menggunakan smartphone-nya.

 

Baca Juga: Melakukan Absen Secara Online dari Rumah

 

Rekomendasi Sistem Absensi Sidik Jari Berbasis Mobile

Seperti yang sudah dibahas di atas, sistem absensi sidik jari sudah banyak yang berbasis mobile. Sehingga, karyawan dapat melakukan pencatatan kehadiran dimanapun dan kapanpun, mengingat banyak perusahaan yang menerapkan sistem kerja di rumah atau work from home (WFH).

Jika mungkin perusahaan sedang mempertimbangkan untuk beralih menggunakan sistem absensi sidik jari berbasis mobile, ada baiknya Anda melihat beberapa rekomendasi dari kami berikut ini.

 

  1. Fingera

Rekomendasi sistem absensi sidik jari berbasis mobile yang pertama adalah Fingera. Penggunaan sistem absensi fingerprint ini cocok untuk perusahaan startup. 

Beberapa keunggulan yang ditawarkan oleh Fingera seperti, karyawan bisa melakukan absensi bukan hanya melalui finger print tapi juga wajah dan dilengkapi dengan pengukur suhu.

HR juga dapa melihat secara real-time kehadiran para karyawan. Mobile absensi dari Fingera ini tersedia untuk Android dan juga iOS. 

 

  1. Calamari

Sistem absensi sidik jari kedua adalah Calamari. Bisa dikatakan Calamari adalah sistem yang sangat sederhana, di mana fitur yang ditawarkan sangat sederhana, clock in- clock out dan leave management.

Keunggulan yang ditawarkan dari Calamari adalah integrasi dengan beberapa software kerja seperti Slack, Google Workspace, Microsoft Teams, dan lainnya.

 

  1. LinovHR

Lalu, ada LinovHR  yang merupakan aplikasi absensi yang menawarkan sistem absensi sidik jari berbasis mobile. Aplikasi absensi dari LinovHR dapat memantau karyawan Anda secara real-time hanya dengan menggunakan smartphone Anda.

Karyawan Anda dapat melakukan absensi menggunakan smartphone dan memanfaatkan sidik jari untuk pencatatan kehadiran. Dilengkapi juga dengan GPS dan face recognition sehingga memudahkan Anda dalam melakukan absensi.

geotagging
geotagging pada sistem absensi online

Salah satu fitur yang berbeda dengan aplikasi absensi lainnya adalah fitur kehadiran ganda dalam sehari. Hal ini memungkinkan karyawan melakukan double check-in dan check-out ketika berada dalam kantor atau dimanapun saat mereka bertugas.

Tentunya aplikasi absensi LinovHR memberikan sistem keamanan tingkat tinggi yang terbaik dengan tampilan antar muka yang sederhana.

 

mobile ess

 

Jadi, tunggu apalagi?

Saatnya mudahkan sistem absensi perusahaan Anda menggunakan Aplikasi Absensi LinovHR!

Tentang Penulis

Picture of Meirza Anggakara
Meirza Anggakara

Memiliki minat dalam pemasaran digital serta senang memberikan pengetahuan terkait dunia kerja di LinovHR dengan penerapan SEO yang baik dan sesuai kaidah mesin pencari
Follow them on Linkedin

Bagikan Artikel Ini :

Related Articles

Newslater

Newsletter

Tentang Penulis

Picture of Meirza Anggakara
Meirza Anggakara

Memiliki minat dalam pemasaran digital serta senang memberikan pengetahuan terkait dunia kerja di LinovHR dengan penerapan SEO yang baik dan sesuai kaidah mesin pencari
Follow them on Linkedin

Artikel Terbaru

Telusuri informasi dan solusi HR di sini!

Subscribe newsletter LinovHR sekarang, ikuti perkembangan tren HR dan dunia kerja terkini agar jadi yang terdepan di industri

Newsletter