Para Job Hunter, Yuk Pelajari Tes Spasial untuk Lamar Kerja!

.

Isi Artikel

Bagikan Artikel Ini :

Tes Spasial
Isi Artikel

Sebagai job hunter, Anda tentu perlu mempelajari berbagai macam tes, salah satunya tes spasial untuk melamar kerja. Pernahkah Anda mendengar tentang tes kemampuan spasial?ย 

 

 

Tes kemampuan spasial ini biasanya akan ditemui dalam ujian psikotes saat melamar kerja. Tes kemampuan spasial memang salah satu bagian dari psikotes. Seperti apa sih tes spasial? Mari kita bahas bersama!

 

Apa itu Tes Spasial?ย 

Tes spasial atau tes kemampuan spasial adalah bagian dari aptitude test.ย  Apa tujuan dari tes ini?

Tujuan utamanya adalah memberikan penilaian dan juga mengevaluasi bakat dan atau keterampilan dari calon karyawan perusahaan dalam menyelesaikan berbagai tugas tertentu.ย 

Tes kemampuan spasial sendiri merupakan tes yang akan digunakan untuk mengukur kecerdasan spasial atau ruang.

Ini meliputi kemampuan calon karyawan dalam mengingat gambar, bagaimana bentuknya, mengekstrak pola sesuai urutannya, dll. Tes spasial membutuhkan imajinasi yang cukup tinggi. Para calon pelamar kerja harus memiliki imajinasi, mengatur dan membayangkan hingga memanipulasi objek tanpa menyentuhnya.ย 

Tes kemampuan spasial ini juga terkadang disebut dengan tes figural. Dibutuhkan kemampuan analisis mendalam terhadap bentuk gambar, pencerminan, serta perbandingan antara gambar yang satu dengan yang lain ketika mengerjakan tes ini.ย 

Soal pada tes ini umumnya akan berbentuk bangun ruang. Dilansir dari today.line.me soal tes kemampuan spasial yang bangun ruang seperti ini walaupun sudah memiliki pilihan jawaban dari pilihan ganda yang ada, tetap saja ‘tricky’ dan harus berhati-hati.ย 

Tes ini juga biasanya banyak diujikan saat rekrutmen kedinasan, termasuk salah satunya yang saat ini masih dilakukan yaitu Tes CPNS. Selain itu juga tes kemampuan spasial akan diujikan saat sekolah kedinasan. Untuk tes CPNS, tes ini masuk ke bagian TIU dan TPK dengan nama tes figural.ย 

 

Baca Juga: Pelajari DiSC Test untuk Memahami Kepribadian Diri!

 

Contoh Jenis Tes Spasialย 

Berikut ini adalah beberapa contoh soal spasial dan pembahasannya:

 

Contoh 1

Contoh Tes Spasial
Gambar contoh jenis soal tes kemampuan spasial bangun ruang. Sumber: https://belajarbro.id/cpns/dashboard.php

 

Pada gambar di atas, dapat dilihat jika jawaban dari soal adalah D. Mengapa demikian?ย 

Polanya ada dua jika dilihat dari gambar.ย 

 

  • Pada 3 gambar pertama yang ditampilkan, semua bangun ruangnya memiliki 4 sisi, sehingga gambar keempat harus memiliki 4 sisi pula.ย 
  • Pola selanjutnya dilihat dari segi garis hubungnya, pada 3 gambar pertama tidak terdapat garis hubung di dalam ruang.

 

Sehingga dari 2 pola penalaran di atas, maka jawaban yang paling tepat adalah pilihan (D).

 

Contoh 2

Contoh Tes Spasial
Gambar contoh jenis soal tes kemampuan spasial analogi gambar. Sumber: https://belajarbro.id/cpns/dashboard.php

 

Kali ini, gambar dan pola yang ada pada tes analogi gambar sedikit lebih rumit. Langkah yang bisa dilakukan pertama yaitu kenali pola dua gambar pada analogi pertama.ย 

Pola analogi yang akan didapatkan yaitu:

 

  • Pada analogi pertama gambar kedua, bangun datar yang berukuran lebih besar diisi bangun datar kecil dengan sisi dikurangi 1 dari jumlah sisi bangun datar besar (segilima diisi dengan bangun datar segiempat), warnanya sama. Sehingga gambar kedua pada analogi kedua harus memiliki segitiga di dalam segiempat dengan warna sama.ย 
  • Pada analogi pertama gambar pertama, gambar kecil di pojok kiri akan dimasukkan ke dalam gambar kecil di pojok kiri bawah. Sehingga setengah lingkaran hitam yang yang ada di analogi pertama juga dimasukkan ke dalam setengah lingkaran yang berada di pojok kiri bawah.ย 

 

Maka dapat disimpulkan dari kedua analogi di atas, jawabannya adalah (A).

 

Contoh 3

Contoh Tes Spasial 3
Gambar contoh jenis soal tes kemampuan spasial ketidaksamaan. Sumber: https://belajarbro.id/cpns/dashboard.php

 

Pada jenis soal tes kemampuan spasial ketidaksamaan ini, Anda diminta untuk mengamati gambar mana yang berbeda dari yang lainnya. Untuk soal di atas penyelesaiannya adalah sebagai berikut:ย 

Dilihat dari gambar A, B, C, D, dan E ada satu perbedaan mendasar yaitu jumlah objek pada gambar. Gambar A memiliki 3 objek, B 4 objek, C 5 objek, D 7 objek, dan E 9 objek. Dari kelimanya hanya gambar B yang memiliki objek berjumlah genap, sehingga pilihan yang tepat dari ketidaksamaan gambar di atas adalah gambar (B).ย 

 

Tips Menjawab Tes Spasial

Orang-orang yang gagal di tes kemampuan yang menjadi bagian dari tes TIU atau TPA sangat beragam alasannya.

Ada yang dikarenakan kurang teliti dan kehabisan waktu, ada pula yang bingung menentukan jawaban dan terpaku pada satu soal saja sehingga tidak bisa menjawab soal lain dan masih banyak lagi yang lain.ย 

Berikut beberapa tips yang telah kami rangkum!, untuk mengerjakan tes ini

 

Latihan Soal Secara Teratur!

Soal-soal yang ada pada tes spasial atau figural ini akan terasa familiar dan lebih mudah jika kita rajin latihan mengerjakan soal.

Saat Anda latihan dengan rajin, Anda akan menemukan pola dari soal tes kemampuan spasial ini lebih mudah ditemukan. Kunci pengerjaan soal tes ini adalah menemukan polanya terlebih dahulu, jika Anda sudah menemukan polanya, maka akan mudah menjawab soal tes ini.ย 

 

Kerjakan Soal yang Mudah Terlebih Dahulu!

Soal tes kemampuan spasial biasanya akan dikerjakan di akhir karena dianggap tidak terlalu rumit dibandingkan soal TIU atau TPA yang lain seperti deret angka dan soal hitung matematika.

Namun, jika saatnya tiba pengerjaan soal tes figural, kerjakan yang menurut Anda lebih mudah dahulu. Soal tes ini tentu tidak hanya berjumlah satu dengan tingkatan analogi yang bisa jadi lebih rumit, sehingga penting untuk mendahulukan soal yang Anda bisa.ย 

 

Baca Juga: Inilah Cara Jawab Pertanyaan Kontribusi untuk Perusahaan Ketika Interview!ย 

 

Jangan Terpaku pada Satu Soal!

Biasanya saat mengerjakan soal analogi gambar, kebanyakan dari kita akan jatuh penasaran dan terpaku pada satu soal saja.

Hal ini tentu tidak baik, mengingat pasti ada batasan waktu dari setiap tes kemampuan spasial sehingga jangan sampai Anda terpaku pada satu soal dan kehabisan waktu mengerjakan soal yang lain dan berakhir tidak mendapat hasil maksimal.ย 

 

Fokus, Rileks, dan Jangan Panik!

Dalam mengerjakan soal tes kemampuan spasial yang membutuhkan imajinasi dan membayangkan objek, kita membutuhkan fokus yang baik dan juga rileks.

Jika kita panik, terburu-buru maka Anda akan berakhir tidak konsentrasi dan malah tidak bisa menjawab soal yang ada.ย 

 

Itulah contoh tes kemampuan spasial serta tips-tips pengerjaannya. Job hunter yang melamar kerja jangan lupa dipraktikkan agar hasil tes Anda maksimal dan segera mendapat pekerjaan! Semoga berhasil!ย 

Tentang Penulis

Picture of Admin LinovHR
Admin LinovHR

Akun Admin dikelola oleh tim digital sebagai representasi LinovHR dalam menyajikan artikel berkualitas terkait human resource maupun dunia kerja.

Bagikan Artikel Ini :

Related Articles

Tentang Penulis

Picture of Admin LinovHR
Admin LinovHR

Akun Admin dikelola oleh tim digital sebagai representasi LinovHR dalam menyajikan artikel berkualitas terkait human resource maupun dunia kerja.

Artikel Terbaru