7 Tips Melamar Kerja Via Online, Dijamin Lolos

.

Newslater

Newsletter

Isi Artikel

Bagikan Artikel Ini :

tips melamar kerja
Isi Artikel

Perkembangan teknologi internet yang amat pesat semakin memudahkan orang-orang untuk mendapatkan informasi dengan cepat.

Di era ini tak perlu lagi menunggu informasi muncul di media cetak ( Koran, tabloid )atau ditayangkan lewat televisi, Sekarang orang sudah bisa mencari informasi langsung yang dibutuhkan hanya dengan menggunakan internet. Seperti informasi mengenai lowongan kerja.

Sudah banyak sekali platform-platform lamaran kerja secara online yang bisa diakses siapa saja, seperti jobstreet.com, glints.com atau jobsdb.com.

Proses pengajuan lamaran kerjanya pun sudah bisa dilakukan dengan mudah, Anda bisa hanya mengirimkan CV serta persyaratan lamaran kerja  lain via email atau langsung lewat platform lowongan kerja yang diakses.

Namun, Anda tentu tidak bisa sembarangan apply lamaran pekerjaan lewat platform online. Berikut ini tips melamar kerja via online yang sebaiknya bisa Anda ikuti:

 

1.Bacalah Deskripsi Pekerjaan Dengan Seksama

Saat Anda menemukan informasi lowongan kerja online, hal yang paling pertama harus dilakukan adalah membaca deskripsi pekerjaan dengan seksama.

Jangan langsung apply, lihat apa yang dibutuhkan perusahaan lewat deskripsi tersebut serta apakah anda mampu dengan deskripsi pekerjaan tersebut.

 

2.Menyiapkan Data yang Diminta Perusahaan

Secara umum saat pengajuan lamaran kerja tentu Curiculum Vitae atau profile diri adalah hal yang sangat dibutuhkan.

Ini bisa memudahkan perusahaan untuk mengenal pelamar hanya dengan sebuah profile. Namun data yang dibutuhkan untuk pertimbangan nyatanya bukan hanya profile lengkap saja. Ada beberapa data lain yang biasanya diwajibkan oleh perusahaan seperti scan ijazah terakhir.

Oleh sebab itu, sebelum mengajukan lamaran siapkan terlebih dahulu data apa saja sih yang dibutuhkan, Termasuk surat lamaran kerja. Bila sudah tahu, siapkanlah dengan baik, jangan lupa cek kembali data lengkapnya sebelum mengirim, jangan sampai ada kesalahan sedikitpun.

 

Baca Juga : Dijamin Lolos ! 8 Tips Membangun Personal Branding Sebelum Melamar Pekerjaan

 

3.Perhatikan Etika Pengiriman Email

Saat Anda diminta mengirimkan sejumlah data yang dibutuhkan untuk melamar kerja via email jangan lupakan etika pengiriman email.

Ingat, Anda akan menghubungi sebuah perusahaan agar bisa mengenali dengan mudah. Cobalah untuk memberikan sapaan saat pengiriman email lowongan kerja online, seperti:

 

“Selamat siang, perkenalkan saya Dea bermaksud mengajukan lamaran kerja pada perusahaan Bapak/Ibu. Sebagai bahan pertimbangan saya lampirkan data-data yang diperlukan.  Semoga berkenan dengan lamaran ini.”

 

Hal ini harus benar anda lakukan dengan baik agar menimbulkan pesan yang positif terhadap perusahaan yang anda lamar kerja.

 

4.Memastikan Valid atau Tidaknya Informasi Lowongan Kerja

Memang sih informasi lowongan kerja makin mudah ditemukan. Namun kevalidannya juga belum bisa dipastikan. Anda harus memastikan sendiri apakah perusahaan yang akan Anda ajukan lamaran kerja tersebut benar adanya atau hanya fiktif, dan penipuan kerja.

Cara memastikannya bisa dengan mencari website resmi, apakah ada atau tidak? Atau tanyakan juga pada contact person yang tercantum dalam lamaran kerja online.

 

5.Buat Resume Diri Semenarik Mungkin Tapi Tidak Berlebihan

Saat membuat resume atau profile diri tentu Anda harus membuatnya terlihat menarik. Namun jangan sampai berlebihan ya sehingga membuat resume malah terlihat buruk.

Cobalah cari referensi di internet bagaimana sih resume professional yang bisa digunakan untuk mengajukan lamaran kerja. anda harus jujur dalam resume anda jangan ada yang dilebihkan.

 

Baca Juga : Ini Cara Apply Kerja Secara Online

 

6.Perhatikan Kualifikasi yang Dibutuhkan

Kualifikasi pekerjaan yang dibutuhkan lebih berhubungan dengan syarat apa saja sih yang harus dipenuhi kalau ingin melamar.

Misal, lamaran hanya boleh diajukan oleh perempuan berusia 18-25 tahun, lamaran juga hanya boleh diajukan untuk lulusan akuntansi, dan yang lainnya. anda harus memperhatikan detail hal ini agar melamar online menjadi tidak sia-sia

 

7. Hindari Perusahaan yang Tak Jelas

Sekarang ini banyak sekali yang membuat informasi loker hoax. Akibatnya banyak juga yang menjadi korban. Sekarang Anda harus pandai untuk memilih milih perusahaan yang akan Anda dekati dan ajukan lamaran.

Jangan terjebak hanya karena info loker yang diberikan tanpa mengetahui perusahaan apa yang menyebarkan lowongan.

 

Itulah 7 tips melamar pekerjaan secara online, anda harus benar – benar teliti dan detail saat melamar pekerjaan secara online agar bisa menemukan pekerjaan yang sesuai dengan diri anda.

Tentang Penulis

Picture of Sukma Agustiani
Sukma Agustiani

Bagikan Artikel Ini :

Related Articles

Newslater

Newsletter

Tentang Penulis

Picture of Sukma Agustiani
Sukma Agustiani

Artikel Terbaru

Telusuri informasi dan solusi HR di sini!

Subscribe newsletter LinovHR sekarang, ikuti perkembangan tren HR dan dunia kerja terkini agar jadi yang terdepan di industri

Newsletter