Mengapa Perusahaan Anda Butuh Payroll HR Software di Tahun 2024?

.

Newslater

Newsletter

Isi Artikel

Bagikan Artikel Ini :

payroll hr software
Isi Artikel

Perkembangan zaman yang ada dan era digitalisasi yang semakin maju, mau tidak mau mengharuskan kita untuk beradaptasi terhadap sistem yang baru dan lebih handal.

Perubahan ini bukan hanya terjadi di sektor-sektor tertentu. Dalam dunia kerja misalnya, perusahaan mulai menerapkan berbagai macam teknologi terbaru untuk memudahkan pekerjaan. Salah satunya dengan munculnya payroll HR software yang memudahkan dunia HR.

Persepsi atau konsep lama dari departemen HR atau sumber daya manusia ini berubah. Peran HR dalam suatu perusahaan tidak kalah penting dalam menciptakan strategi, sehingga sejumlah perusahaan mulai menggunakan software untuk membantu tugas HR. 

Software ini akan membantu pekerjaan dan tanggung jawab HR. Misalnya, sebagai seorang HR profesional, Anda biasanya tidak harus menangani payroll kecuali pada saat onboarding karyawan baru. Namun, salah satu tugas utama HR juga adalah memastikan bahwa karyawan mendapatkan gajinya.

Saat ini banyak Software HR yang juga memiliki modul payroll di dalamnya. Bahkan jika tidak ada, Anda bisa meminta develop modul payroll ke dalam software tersebut kepada software vendor Anda. 

Banyak sekali keuntungan yang bisa didapatkan dengan memiliki software HR yang juga terintegrasi sekaligus dengan payroll. payroll HR software ini bisa disesuaikan juga dengan kebutuhan setiap perusahaan. Apa saja ya manfaat dari software tersebut? Yuk simak ulasannya di bawah ini!

Manfaat Menggunakan Payroll HR Software

Setiap payroll HR software pasti memiliki fitur-fitur penting atau kunci yang jadi keunggulan untuk memberikan kemudahan kepada penggunanya.

Setidaknya dalam software payroll HR, Anda harus memiliki fitur penting seperti Payroll processing, Self-service atau Employment self service, dan juga membantu mengelola elemen perpajakan dalam penggajian Anda. 

1. Membantu Pengerjaan Tugas HR

Bagi HR professional, urusan payroll karyawan mungkin bisa menjadi tugas yang sedikit membosankan dan memakan waktu. Tugas ini juga lebih monoton karena dilalui dengan proses-proses berulang mulai dari input data, menangani leave atau permit request, dan berbagai hal lain yang berkaitan dengan elemen penggajian karyawan.

Namun, dengan adanya payroll HR software tugas tersebut dapat lebih mudah diselesaikan. Sistem payroll akan terintegrasi langsung dengan sistem HR yang ada. Ini akan lebih praktis karena jumlah karyawan tidak akan memengaruhi waktu pengerjaan karena semuanya otomatis.

Selain itu juga, penghitungan bisa dilakukan dengan otomatis dan tidak perlu lagi hitung manual. Dengan banyaknya elemen penggajian yang ada, tentunya ini akan sangat membantu proses payroll.

2. Meminimalisir Kesalahan Hitung dan Pendataan

Biasanya, banyaknya karyawan bisa mempengaruhi hitungan yang dilakukan. Memang bukan sesuatu hal yang baru, beberapa karyawan mungkin akan langsung melihat rincian gaji mereka begitu mendapatkannya dan sering kali bertanya jika ada perubahan atau data dan penghitungan yang tidak sesuai.

Kesalahan pendataan dalam payroll ini tentunya tidak boleh terjadi karena menyangkut hak karyawan itu sendiri. Dengan software payroll HR, Anda akan meminimalisir kesalahan penghitungan dan pendataan yang mampu mengurangi komplain karyawan. 

3. Dapat Diakses Langsung oleh Karyawan

Akses untuk melihat data karyawan juga bisa secara langsung dilakukan. Biasanya sebelum dilakukan penghitungan payroll, ada beberapa form yang harus diisi dan dikumpulkan ke HR atau tim payroll. Melalui akses secara langsung ini, maka karyawan akan lebih mudah mengakses datanya dan atau mengedit serta melakukan revisi jika diperlukan.

4. Keakuratan dan Keamanan Data

Data yang akurat dan aman merupakan aspek yang penting. Anda harus bisa memastikan bahwa penyimpanan data-data karyawan yang bersangkutan dengan elemen penggajian atau payroll akurat dan aman. Penggunaan payroll HR software bisa membantu Anda mencapai keduanya. 

Dengan sistem yang lebih terintegrasi, data yang ada tentu akan tersimpan dengan baik di sistem. Kesalahan data juga akan langsung terdeteksi oleh sistem yang telah terintegrasi dengan HR dan tim payroll.

Mudahkan Bisnis Anda dengan Software Payroll dari LinovHR

payroll

Software HR dan Payroll milik LinovHR akan memudahkan Anda dalam mengurus kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan sumber daya manusia (SDM).

Terdapat beberapa fitur dan juga modul yang memudahkan manajemen untuk mengelola human resource dan payroll, baik yang bersifat teknis dan juga strategis. salah satu fitur yang bisa membantu Anda yaitu Modul Payroll.

Modul ini akan memudahkan Anda dalam melakukan penggajian atau payroll dan kegiatan-kegiatan lain yang bersifat administratif secara cepat dan tepat. mulai dari pembuatan slip gaji, hingga laporan payroll semuanya dapat dilakukan menggunakan payroll HR software dari LinovHR.

Dengan menerapkan sistem payroll pada perusahaan, akan mengurangi beban Anda untuk melakukan segala sesuatu yang berhubungan dengan penggajian secara manual, sehingga cara ini dinilai lebih efektif dan juga efisien.

Demikian ulasan tentang manfaat menggunakan payroll HR software. Perusahaan saat ini harus pintar memilih teknologi apa yang akan mereka gunakan.

Fitur-fitur penting dan penyesuaian dengan tugas serta tanggung jawab divisi bisa menjadi hal-hal yang dipertimbangkan sebelum menerapkan penggunaan software HR tertentu. Semoga bermanfaat.

Tentang Penulis

Picture of Meirza Anggakara
Meirza Anggakara

Memiliki minat dalam pemasaran digital serta senang memberikan pengetahuan terkait dunia kerja di LinovHR dengan penerapan SEO yang baik dan sesuai kaidah mesin pencari
Follow them on Linkedin

Bagikan Artikel Ini :

Related Articles

Newslater

Newsletter

Tentang Penulis

Picture of Meirza Anggakara
Meirza Anggakara

Memiliki minat dalam pemasaran digital serta senang memberikan pengetahuan terkait dunia kerja di LinovHR dengan penerapan SEO yang baik dan sesuai kaidah mesin pencari
Follow them on Linkedin

Artikel Terbaru

Telusuri informasi dan solusi HR di sini!

Subscribe newsletter LinovHR sekarang, ikuti perkembangan tren HR dan dunia kerja terkini agar jadi yang terdepan di industri

Newsletter